KOORDINAT.CO, POHUWATO – Usai melakukan jumat curhat Kepala Desa Sipayo, Djafar Monoarfa mengaku dengan adanya kegiatan Jumat Curhat ini tentunya hal ini lebih meningkatkan kedekatan Polri dengan masyarakat Jumat, (27/01/2023).
Agar Masyarakat ini ketika melihat polisi tidak ada rasa ketakutan, sehingga saya sangat mengapresiasi kegiatan yang diselenggarakan Polres Pohuwato Jumat Curhat ini lebih mendekatkan dengan masyarakat,” ungkap Djafar Monoarfa.
Dengan adanya kegiatan Jumat Curhat ini juga kata Djafar Monoarfa banyak persoalan yang tidak bisa disampaikan oleh masyarakat kepada pihak kepolisian ini dapat tersampaikan secara bebas oleh masyarakat itu sendiri.
“Banyak persoalan yang selama ini tidak bisa disampaikan, Alhamdulillah dapat tersampaikan kepada pihak kepolisian dengan bebas dan tanpa rasa takut. Kita pemerintah desa merasa terbantu dengan kegiatan ini.
Editor : (Fadel Monoarfa)