Koordinat.co, Goontalo Utara – Curah hujan yang cukup tinggi yang mengguyur Kabupaten Gorontalo Utara yang berlangsung hingga malam hari ini. Jumat (26/03/2021)
Sesuai informasi koordinator Tagana Gorontalo Utara (Gorut) Fain Gadang setelah melakukan pemantauan terdapat Desa terdampak disejumlah Kecamatan yaitu Kecamatan Sumalata Desa Mebongo, Kecamatan Monano Desa Monas, Kecamatan Anggrek Desa Tolango, Desa Iloheluma dan Desa Ilodualunga, Kecamatan Kwandang Desa Pontolo, Desa Molsel, Desa Molingkapoto dan Desa Mootinelo, Kecamatan Tomilito Desa Jemmer, Desa Huidu Melito, Desa Milango,Desa Bubode dan Desa Leayo serta Kecamatan Gentuma dan Kecamatan Atinggola Desa Pasalae.
Menurut Korkab (Koordinator Kabupaten) Tagana Gorut Fain Gadang menyampaikan bahwa salah satu penyebab terjadinya banjir ini diakibatkan oleh pendangkalan sungai, dimana hampir semua sungai didaerah Kabupaten Gorut sudah mengalami pendangkalan yang diakibatkan oleh erosi dan banyaknya sedimentasi dari gunung.
Dirinya menyampaikan langkah yang sudah dilakukan oleh Tim Tagana dan Kampung Siaga Bencana yaitu pendataan bagi korban terdampak, serta melakukan pemantauan terus terhadap resiko yang akan ditimbulkan oleh bencana ini serta melakukan koordinasi dengan semua pihak.
Hingga berita ini ditayangkan, volume air belum juga surut dari lokasi – lokasi terdampak. (K01)