Koordinat.co, Kabupaten Gorontalo – Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Gorontalo (Kabgor), Rustam Akili-Dicky Gobel (RA-DG) mampu menguasai panggung debat terbuka yang dilaksanakan pada Minggu (29/11/2020) malam. Hal tersebut dikatakan Juru Bicara (Jubir) Paslon RA-DG, Reflin Liputo kepada Media ini, Senin (30/11/2020).
Menurutnya, Paslon Bupati dan Wakil Bupati Nomor Urut 4 tersebut mampu menguasai panggung saat menyampaikan visi dan misi, serta memaparkan program-program kerjanya.
“Pasangan RA-DG mampu menyampaikan dengan gamblang tentang sinergitas pemerintah pusat dengan daerah tentang transparansi anggaran, program kesejahteraan dan berbagai program lain, seperti tentang penguatan birokrasi dan SDM pegawai. Paslon nomor 4 tersebut sudah punya sederet program, termasuk memaksimalkan anggaran dan pendapatan daerah yang ada,” jesanya.
“Sementara itu, terkait anggaran, perencanaan pembangunan dan program untuk pembangunan Kabupaten Gorontalo, RA-DG juga menyampaikan bahwa harus ada program prioritas. Dalam hal ini, RA-DG berulang kali menyampaikan bahwa urusan pangan menjadi prioritasnya,” sambungnya.
Lebih lanjut dirinya menjelaskan, disetiap momen debat publik yang dilaksanakan oleh KPU Kabupaten Gorontalo, hanya Paslon Bupati dan Wakil Bupati RA-DG yang selalu menguasai materi yang ditentukan oleh penyelenggara teknis. Hal tersebut dibuktikan pada setiap Paslon nomor urut 4 tersebut dalam memaparkan visi dan misi ataupun memberikan pertanyaan kepada Paslon Bupati dan Wakil Bupati lainnya, tidak pernah keluar dari tema debat.
“Sosok Rustam Akili dan Diki Gobel adalah pemimpin yang dirindukan oleh masyarakat Kabupaten Gorontalo dalam meningkatkan kesejahteraan yang merata diseluruh pelosok Kabupaten Gorontalo,” pungkasnya.
Reporter: Andre Bone
Editor: Ricky Rianto Kadir