Koordinat.co,Kab.Gorontalo – Calon anggota legislatif dari partai Nasdem Rivon Kadir Ui menjadi caleg yang memperoleh suara terbanyak di daerah pemilihan Telaga Cs
Hal itu diungkapkan sekretaris bapilu kab.Gorontalo ,Alpian S. Puhi .Jum’at.(16/02/2024).
Pihaknya mengklaim perolehan suara terbanyak di dapil telaga cs dibanding calon petahana lainnya.
“Jumlah suara yang masuk sementara kurang lebih 4.300,data tersebut berasal dari saksi kita yang tersebar di semua tempat pemungutan suara di Kec.Telaga biru,Telaga jaya,Telaga dan kec.Tilango.”ungkap Alpian S. Puhi.
Bisa jadi kata Wakil Sekretaris Bapilu DPD NasDem Kabupaten Gorontalo, suara partai NasDem yang masih terus bertambah akan menjadi 2 kursi.
” Kemungkinan jadi dua kursi karena melihat perolehan suara partai NasDem secara Akumulatif yang sementara posisinya sudah mencapai kurang lebih 8.000 an.”tambahnya.
Namun untuk penyampaian resmi terkait klaim tersebut,pihaknya juga akan menunggu penyampain resmi dari Komisi Pemilihan Umum Kab.Gorontalo.
“Data yang kami sampaikan berdasarkan data yang masuk dari tim pemenangan dan saksi partai Nasdem ,untuk selanjutnya kita menunggu penyampaian resmi dari pihak Komisi pemilihan Umum kab.Gorontalo.”Jelas Alpian.
klaim tersebut diperkuat ketua DPC Nasdem Telaga Biru Tuneng Amin,
“ya ,untuk sementara Rivon Kadir Ui menjadi Caleg Nasdem yang mengantongi suara terbanyak di dapil Telaga Cs,namun kita masih menunggu informasi resmi.”ungkap Tuneng Amin.