Koordinat.co,Sulawesi Utara —Sebagai Bentuk Sikap toleransi beragama Pemuda muslim dari berbagai organisasi keagamaan ikut mengamankan jalannya ibadah perayaan Natal di sejumlah gereja di Kota Bitung, Senin (25/12/2023).
Pantauan Koordinat.Co, Seluruh tempat gedung gereja dipadati ribuan umat kristiani yang datang untuk mengikuti ibadah persiapan perayaan Natal sementara itu, puluhan pemuda muslim yang berasal dari Remaja Masjid (Remas) Bitung telah berada di sejumlah gereja sebelum ibadah berlangsung.
“Dengan menggunakan baju koko dan kopiah, para pemuda muslim bersama aparat Kepolisian dan TNI juga terlibat mengatur arus lalu lintas pada ruas jalan depan gedung gereja, termasuk mengatur parkir kendaraan para jemaat.
Tokoh muslim Azhari Laisa mengatakan, Hari ini saya bersama pemuda remaja masjid dan bersama ormas adat turun langsung ikut ambil bagian dalam mengamankan ibadah Natal di setiap gereja, guna menciptakan suasana nyaman dan damai bagi umat kristiani yang merayakanya.
“Keterlibatan kami mengamankan jalannya ibadah persiapan perayaan Natal selain sebagai tradisi, juga untuk menunjukan kepada bangsa Indonesia bahkan dunia bahwa orang bitung sangat menjunjung tinggi sikap toleransi serta nilai – nilai persaudaran,”ucapnya.
Azhari Laisa juga menambahkan, Bahwa setiap tahun kita dari muslim, dan ormas adat ini sudah menunjukkan yang terbaik dalam rangka mengamankan Natal setiap tahun.
“Tidak hanya pada saat Natal, di momen Hari Raya Idul Fitri, maupun hari raya Nyepi, umat Kristiani juga membantu mengamankan jalannya ibadah.
Ini sudah berjalan bertahun-tahun. Alhamdulillah Puji Tuhan kita sudah menikmati hal itu sehingga kerukunan umat beragama di kota Bitung sudah nampak dan kelihatan sekali, rasa persamaan dan persaudaraan,”tuturnya. (SDU)