KOORDINAT.CO, GORONTALO UTARA – Pemerintah Daerah (Pemda) Gorontalo Utara (Gorut) terus lakukan inovasi, setelah berhasil meluncurkan sejumlah aplikasi digital diberbagai sektor Pelayanan Publik, kini Pemda Gorut mulai mengoperasikan satu lagi inovasi digital terbaru di bidang pelayanan Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Pudam) Gorut yakni aplikasi Mobile Loket.
Aplikasi digital yang menggunakan sistem Technologi itu, telah resmi digunakan oleh Pudam setelah dilauncing oleh Bupati Gorut Indra Yasin pada beberapa hari lalu. Hal ini tak lain sebagai langkah untuk mengukur pemanfaatan air bersih oleh masyarakat pengguna air di wilayah kerja Kabupaten Gorut secara otomatis. Kamis (02/09/2021)
Bupati Gorontalo Utara Indra Yasin saat diwawancarai terkait hal tersebut menjelaskan, bahwa aplikasi ini berfungsi membantu pendataan atau pengecakan secara otomatis dalam hal penggunaan air bersih oleh Nasabah Pudam yang tak lain adalah masyarakat Gorontalo Utara di Sebelas Kecamatan.
“Ini tentu akan membantu Pemerintah khususnya mengetahui data pemanfaatan air bersih oleh masyarakat yang selama ini dilakukan secara manual. Dengan begitu kami bisa singkronkan antara data penggunaan air bersih dengan pendapatan yang masuk di Pudam itu sendiri,” ungkapnya.
Ia juga menjelaskan, Aplikasi ini tak hanya membantu Pemerintah dalam hal pelaporan, namun masyarakat pemnfaat air bersih juga bisa mengetahui secara langsung pengeluaran atau penggunaan air yang harus dibayarkan perbulannya.
“Dengan begitu tak ada lagi kehawatiran masyarakat untuk mencari tau soal penggunaan airnya sendiri yang nanti disesuaikan dengan tagihan dari pihak Pudam,” paparnya.
Karena sering menjadi persoalan, lanjut Bupati, antara pihak Pudam dan masyarakat soal besaran tagihan yang disodorkan, maka dengan aplikasi ini masyarakat pemnfaat air bersih akan langsung mengetahui berapa daya pemafaatan air bersih selama sebulan.
“Kami berharap, tak ada lagi miskomunikasi antara petugas Pudam dan masyarakat sebagai konsumen dalam hal penyediaan air bersih,” harapnya.
Dirinya juga berharap, dengan aplikasi pelayanan terbaru ini, bisa meningkatkan pendapatan Daerah khususnya di Pudam itu sendiri.
“Saya berharap, dengan peluncuran aplikasi ini juga pihak Pudam intens membangun komunikasi dengan para pihak perusahaan Swasta yang berada di Gorontalo Utara dalam hal penyediaan air bersih. Sehingga hal itu akan menjadi salah satu sumber peningkatan pendapatan Daerah,” pungkasnya. (Team)