Oleh : Nizam Halla
*Mayor Edward “butch” O’Hare. adalah salah satu pilot pesawat tempur wildcat yang ditugaskan ke kapal induk di Pasifik Selatan .
Pada tanggal 20 februari 1942, seluruh skuadronnya dikirim dalam sebuah misi. Setelah beberapa saat bermanuver, dia melihat bahan bakarnya mulai habis dan menyadari tekhnisinya lupa menutup tangki bahan bakar.
Pemimpinnya segera memberi komando pada o’hare untuk segera kembali ke armada, namun dalam perjalanan, Sesaat dia melihat sesuatu yg membuatnya terkejut. Sembilan pesawat Skuadron zeros, pasukan tempur jepang yang memiliki peralatan supercanggih tengah menuju armada USS lexington. Bersiap meluluhlantakkan kapal induk yang tak berdaya itu.
Dengan refleks seorang prajurit, seorang diri, o’hare mencoba menghalau serangan sembilan pesawat skuadron jepang, dia melakukan apapun untuk mencegah mereka mencapai kapal-kapal Amerika. dengan mengabaikan keselamatan dirinya dan kondisi pesawat yang makin rapuh, Dia terus mermanuver dengan sisa kekuatan yang ada. menembaki pesawat musuh sebisa mungkin hingga persediaan amunisinya habis. Pertempuran dramatis itu pun usai, skuadron Jepang yang porak poranda akhirnya lepas landas ke arah lain.
Aksi heroik butch o’ hare menjadi inspirasi bagi para skuadron tempur global. Atas keberaniannya, Namanya kini diabadikan menjadi salah satu bandara di chicago.
Eddy easy, adalah seorang pengacara sukses. Namanya begitu melegenda karena berhasil memenangkan setiap tuntutan hukum yang melibatkan kliennya, seorang mafia terkenal, al capone. Capone sendiri populer karena sejarah hitamnya dalam mengeksploitasi kriminal di chicago. Eddy easy sangat piawai soal manuver hukum. Berkat jasanya Al-capone terbebas dari jeratan pengadilan.
Al-capone mengapresiasi “jasa” sang pengacara dengan mengguyurnya gelimangan materi. Uang, jet pribadi, mansion mewah dan segala layanan privat nan elit dan eksklusif.
Sekalipun eddy bekerja untuk kelompok mafia namun ia sangat menyayangi putra semata wayangnya. ia memberi anaknya pendidikan yang baik. Property mahal, bahkan bodyguard.
Namun dibalik segala kemewahan itu eddy menyadari ada dua hal yang tak bisa diberikannya pada putranya yakni Nama baik dan teladan yang baik. Sesuatu yang akhirnya kelak membuatnya sadar bahwa kekayaan dan limpahan materi bukanlah warisan terbaik bagi sang anak. Eddy kemudian terobsesi untuk menjadi pribadi yang baik dan hendak memberi teladan bagi putranya. Sebuah obsesi yang kelak mengantarkan eddy pada keputusan penuh resiko.
Sendirian menghadapi para ganster, Ia memberi kesaksian di pengadilan atas semua aksi kejahatan al capone. Reputasinya sebagai pengacara handal di pertaruhkan untuk menggiring mantan kliennya itu ke penjara. Dia sadar, nyawanya terancam akibat kesaksiannya, sebab melawan hegemoni mafia adalah tindakan paling ceroboh. Namun tekadnya telah bulat. Dia mempertaruhkan hidup demi sebuah prinsip yang kini di yakininya. Sebuah tekad untuk mewariskan martabat keteladanan bagi anaknya.
Berkat keberaniaanya itu tingkat kriminal di chicago menurun tajam.
Suatu hari saat eddy menyetir mobilnya sendirian menyusuri jalanan sepi chicago, rentetan tembakan para gangster mengakhiri hidupnya. Eddy tewas menggenaskan oleh berondongan peluru anak buah al capone.
Apa hubungannya antara dua kisah di atas?
Mayor edward “butch” o’ hare, seorang pilot pemberani itu adalah putra semata wayang eddy easy!.
So, Anda bisa mengubah generasi penerus anda dengan memulainya dengan merubah hidup anda. Taburkan jiwa keberanian dan nilai integritas pada anak anda. Percayalah apa yang anda tabur tak akan sia-sia.
Kisah yg menginspirasi.
Mantap Van Keren Bin Hebat Alias Terbaik, pak #Nizam Halla