Oleh :
Rinto Nurkamiden Napu
Mahasiswa IAIN Strata 2 Fakultas Hukum
Koordinat.co, Opini. Pesta Demokrasi merupakan suatu sarana untuk untuk memilih dan menghasilkan pemimpin, tidak terasa lagi sebentar lagi tinggal menghitung hari tepatnya Tanggal 9 Desember Masyarakat Kabupaten Gorontalo dan Kabupaten lainnya akan melakukan Pemungutan Suara, Gunakan Hak pilih secara Demokratis dan Wujudkan Pilkada Damai. Perbedaan pilihan merupakan hal yang Lumrah dalam sebuah Negara Demokrasi, beda pendapat serta pilihan adalah makna dari demokrasi.
Perbedaan pendapat, pandangan ataupun pilihan politik, sejatinya merupakan bentuk kebebasan seseorang dalam menentukan pilihannya. perbedaan pilihan itu adalah suatu hal yang manusiawi. Negara ini di bangun dengan perbedaan berbagai aneka ragam. Perbedaan inilah yang memberi warna dan menjadikan indah. Sehingganya di moment Pilkada ini perbedaan dijadikan warna untuk menarik simpati dengan menampilkan program program yang berpihak kepada Rakyat. Sehingganya Dengan mewujudkan pilkada dengan suasana Damai mencerminkan kematangan Demokrasi.
Dalam proses pemilihan Kepala Daerah ini jangan sampai diwarnai ucapan dan perilaku yang saling membenci satu dengan yang lain. Berbeda soal pilihan itu Lumrah, dan sah sah saja, akan tetapi berbeda karena sentimentil itu membuat perpecahan dan kekacauan itu sangat bertentangan dengan nilai nilai Demokrasi.
Dengan maraknya postingan postingan di dunia maya baik Facebook dan WA, jangan kita terbawa arus untuk menebar kebencian demi sebuah warna, demi sebuah kenginan dan cita cita, kebencian seringkali membuat orang semakin jauh arti sebuah persahabatan dan persaudaraan. Sehingganya perlu kesadaran dan komitmen semua pihak untuk mengakhiri Kebencian kontestasi sesaat sebatas Tanggal 9 Desember, Tidak perlu saling membenci hanya karena berbeda pilihan politik.
Mari Generasi milenial yang memang sudah familiar dengan kecanggihan teknologi, harus aktif dalam menyebarkan informasi yang valid, dan jangan menebarkan berita Hoax. Tampilkan informasi yang penuh inspirasi dan tidak mengandung kebencian. Postinglah pesan-pesan perdamaian dan implementasikan pesan damai itu dalam kehidupan sehari-hari. Jadilah penyebar perdamaian, agar Kabupaten Gorontalo menghasilkan Pemimpin yang dicintai Masyarakat untuk Kabupaten Gorontalo kedepan. Semua Bakal calon pemimpin kita semuanya orang orang hebat, orang orang pilihan. Cerdas dalam berfikir bertindak dan bekerja, Guna untuk kepentingan Rakyat Kabupaten Gorontalo, ini merupakan skenario Tuhan yang menentukan siapa pemimpin kedepan, Siapa pun Pemenangnya sudah ketetapan Sang Maha Kuasa. Kun Fayakun Mari kita Wujudkan politik Yang santun Tampa kebencian, sukseskan Pemilu, Aman dan damai. Salam kompak Selalu Dan Damai Selalu ( Peace Forever). ( Oemar Bakrie )